Kolom Entang, Jangan Kecewakan Petani Padi

- Jumat, 3 Maret 2023 | 11:31 WIB
Entang Sastraatmadja, Ketua Harian DPD HKTI Jawa Barat
Entang Sastraatmadja, Ketua Harian DPD HKTI Jawa Barat

 

SAWITKU-Sebetulnya sudah sering petani di negeri ini kecewa karena adanya kebijakan Pemerintah yang tidak berpihak kepada mereka.

Mulai kebijakan pupuk bersubsidi yang petani butuhkan ketika musim tanam tiba, hingga ke masalah anjloknya harga gabah dan beras di tingkat petani, pada waktu musim panen raya.

Semua ini terus berlangsung setiap tahun, seolah-olah Pemerintah tidak berdaya menghadapinya.

Baca Juga: Tantangan Ketum GAPKI, Kampanye Negatif Hingga Beban Pungutan dan Retribusi

Begitu pula dengan yang terjadi sekarang. Menjelang panen raya 2023 ini, banyak petani yang gelisah dengan lahirnya beragam regulasi Pemerintah menjelang panen raya yang cenderung merugikan petani.

Regulasi itu benar-benar semakin meminggirkan petani dari pentas pembangunan. Padahal, yang namanya panen raya adalah langkah awal menuju kehidupan yang lebih baik lagi.

Mereka kini mempertanyakan dan mempersoalkan mengapa Pemerintah meluncurkan kebijakan yang menjadi kesepakatannya dengan para Pengusaha Penggilingan Padi, hanya dengan menaikan nilai 8 atau 9 % dari Harga Pembelian Pemerintah (HPP) yang berbasis kepada Permendah No. 24 Tahun 2020 dalam hal batas atas harga pembelian gabah dan beras ?

Baca Juga: KPK Telisik Bisnis Properti Rafael Alun di Manado dan Yogyakarta  

Petani juga wajar bertanya, apa artinya kenaikan 8 atau 9 % dibandingkan dengan meningkatnya biaya produksi usahatani padi dalam 3 tahun terakhir ini ?

Belum lagi dengan semakin meningkatnya harga obat-obatan dan pestisida ? Lalu adanya inflasi. Artinya, kesepakatan yang ditetapkan, tidak bakal mampu mendongkrak kesejahteraan petani secara signifikan.

Sampai detik ini, belum ada pengumuman Pemerintah terkait dengan kenaikan Harga Pembelian Pemerintah Gabah dan Beras sejak diberlakukannya Peraturan Menteri Perdagangan No. 24 Tahun 2020.

Baca Juga: Indonesia Harus Jadi Rujukan Harga CPO global

Usulan untuk menaikkan HPP sendiri, hampir setiap tahun dikumandangkan oleh perwakilan petani yang tergabung dalam HKTI, KTNA, SPI dan lain sebagainya lagi. Sayang, usulan tinggal usulan. Yang terjadi HPP tetap tidak beranjak.

Kita sendiri tidak tahu dengan pasti, mengapa Pemerintah seperti yang enggan menaikkan HPP Gabah dan Beras. Padahal, segenap bangsa ini telah sepakat, yang namanya kesejahteraan petani mestilah dapat ditingkatkan secara signifikan.

Halaman:

Editor: Edward Gabe

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kolom Entang, Melestarikan Ruang Pertanian

Rabu, 24 Mei 2023 | 06:37 WIB

Kolom Entang, Satu Data Pertanian Indonesia

Rabu, 17 Mei 2023 | 06:00 WIB

Kolom Entang, Menanti Keperkasaan BULOG

Rabu, 10 Mei 2023 | 06:37 WIB

Kolom Entang, Capres Pro Petani

Rabu, 3 Mei 2023 | 08:55 WIB

Kolom Entang, Ukuran Sukses Food Estate

Selasa, 2 Mei 2023 | 06:36 WIB

Kolom Entang, Harga Beras Wajar

Jumat, 28 April 2023 | 07:54 WIB

Kolom Entang, 50 Tahun HKTI

Kamis, 27 April 2023 | 06:38 WIB

Kolom Entang, Gerakan Mengerem Konsumsi Nasi

Rabu, 26 April 2023 | 08:44 WIB
X