Dua Mobil Terbakar Akibat Cuaca Panas Viral di Media Sosial, Diduga di Banjar Baru Kalsel

- Jumat, 28 April 2023 | 09:04 WIB
Viral Video Dua Mobil Terbakar di Parkiran Karena Cuaca Panas Bikin Gempar Netizen (TikTok @mylifemyhappines88)
Viral Video Dua Mobil Terbakar di Parkiran Karena Cuaca Panas Bikin Gempar Netizen (TikTok @mylifemyhappines88)

SAWITKU-Satu video hasil rekaman netizen  yang memperlihatkan dua mobil parkir berdekatan terbakar viral di media sosial.

Kedua mobil itu terlihat sedang parkir di area parkiran luas tanpa ada mobil lain.

Berdasarkan keterangan dalam video yang diunggah akun @mylifemyhappines88 di Tiktok, kebakaran dikatakan karena 'cuaca terlalu panas'.

 Baca Juga: Mobil Terbakar Akibat Panas, Ini kata Pengamat Otomotif Fitra Eri

Baca Juga: Taipan Indonesia Beli Rumah di kawasan elite Nassim Road, Singapura Nilainya Rp2,31 Triliun

Tak ada keterangan lokasi persis kejadian dalam unggahan itu. Selain itu tak diberitahu juga waktu peristiwa.

Walau begitu bisa terdengar suara dalam video mengatakan, "Dua buah mobil kebakar nih, lokasi di tempat renang Breeze di samping bandara".

Salah satu komentar netizen di unggahan mengatakan kejadian ini diduga terjadi di Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Baca Juga: Deretan Properti Mewah Taipan Sukanto Tanoto di Singapura, China Hingga Jerman

 Baca Juga: Sukanto Tanoto Beli Tanglin Shopping Centre Singapore, Sunset Industri Sawit dan HTI?

Netizen lain berkomentar tentang penyebab muncul api pada mobil parkir seperti meninggalkan barang-barang mudah terbakar dan obrolan biar tak kejadian seperti ini.

Indonesia dan negara-negara Asia lainnya sedang dilanda cuaca panas karena gelombang panas April.Pada periode 11-20 April 2023, BMKG mengungkap Ciputat, Tangerang mencapai suhu terpanas di Indonesia yaitu 37,2 derajat Celsius pada 17 April.

Kemudian Kapuas Hulu di Kalimantan Barat mencapai 36,6 derajat Celsius pada 18 April dan Melawi, Kalimantan Barat 36,4 derajat pada 18 April 2023.***

Editor: Tommy Pardede

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X